Beranda | Artikel
Macam dan Jenis Dzikir - Kitab Al-Wabilush Shayyib (Ustadz Abdullah Taslim, M.A.)
Kamis, 6 November 2014

Bersama Pemateri :
Ustadz Abdullah Taslim

Ceramah agama Islam oleh: Ustadz Abdullah Taslim, M.A.

[sc:status-al-wabilush-shayyib-ustadz-abdullah-taslim-2013]

Ringkasan Kajian Kitab Ini: Al-Wabilush Shayyib

Macam dan Jenis Dzikir

Setelah menjelaskan beberapa keutamaan dzikir, kali ini Imam Ibnu Qayyim Al-Jauziyyah rahimahullah akan menjelaskan tentang “Macam dan Jenis Dzikir”. Beliau mangatakan bahwa secara umum dzikir itu ada dua:

Yang pertama, berdzikir kepada Allah dengan menyebut nama-namaNya yang Maha Indah dan sifat-sifatNya yang Maha Sempurna, menyucikan Allah dari segala sifat yang tidak pantas disandang olehNya.

Yang kedua, berdzikir kepada Allah dengan menyebutkan perintah dan larangan, serta hukum-hukum yang diturunkanNya dalam Islam. Maksudnya adalah dengan belajar agama, tentang hukum-hukum dalam Islam, dalam ibadah, halal dan haram, dan sebagainya.

Bagaimana penjelasan mengenai pembahasan macam-macam dzikir ini? Silakan download dan simak penjelasan lengkapnya oleh Ustadz Abdullah Taslim dalam rekaman kajian ini. Simak juga sesi tanya jawab yang sangat menarik untuk disimak. Semoga bermanfaat.

Download Ceramah Kajian Kitab Al-Wabilush Shayyib: Macam dan Jenis Dzikir

Jangan lupa untuk turut menyebarkan kebaikan dengan membagikan link ceramah agama ini ke Facebook, Twitter, dan Google+ Anda. Semoga Allah Ta’ala membalas kebaikan Anda semua.


Artikel asli: https://www.radiorodja.com/9239-macam-dan-jenis-dzikir-kitab-al-wabilush-shayyib-ustadz-abdullah-taslim-ma/